Rabu, 26 Juni 2013



( Taman Bunga Khatulistiwa )

Keping Cantik Pulau Dewata di Malang


Bagi yang ingin melihat Pura Luhur Dwijawarsa di daerah Buring Malang ini, dapat masuk melalui Jalan Lesanpuro gang 12, Kedung Kandang. Terus terang mencari gang ini membingungkan, sebab gang gang yang ada disitu berselang seling antara Lesanpuro dan Kyai Ageng Gribig, lho ... pusing. Mana yang benar ya? 

Naaa .. setelah masuk gang 12 tadi, terus saja kearah bawah dan lalu naik lagi kesemacam bukit kecil. Disebuah tanjakan, ada petunjuk jalan kearah kanan bertuliskan Pura Luhur Dwijawarsa. Masih sekitar 900 meter dari situ, barulah kita menemukan Pura yang dimaksud. 

Tapi harap hati hati bila kendaraan terutama roda empat berpapasan sesama roda 4 sebab jalannya sangat sempit, nyaris tak mungkin berpapasan. Saya pernah berpapasan, maka terpaksa salah satu mengalah mundur hingga ketempat yang agak lapang.

Pura ini adalah salah satu dari beberapa yang ada di Malang Raya, lainnya antara lain ada di Pantai Balekambang, kawasan Bromo, dan Pakisaji . Berdiri sejak tahun 1959, maka Pura yang satu ini memang menjadi salah satu pusat kegiatan ritual masyarakat Hindu yang ada di Malang Raya. 

Saya bertemu dengan mas Sutikno dan rekannya yang mendapat kepercayaan menjaga pura ini, dan salah satu bukti kerukunan beragama di tanah air adalah bahwa keduanya adalah Muslim dimana saat saya menemuinya keduanya sedang menjalankan ibadah shalat Ashar di sebuah rumah disamping pura.

Di area yang sangat tenang, sejuk dan jauh dari pemukiman penduduk inilah saya seolah berada di pulau Dewata dan sejenak " lupa " bahwa saya ada di Malang ! 

Menurut mas Tikno yang merawat pura ini, dalam kalender Hindu maka bulan Mei adalah bulan  dimana pura ini paling banyak pengunjungnya ( maaf saya lupa nama hari yang diperingati ).

Bak sebuah taman dengan beragam warna warni didalamnya, demikian gambaran kehidupan beragama ditanah air khususnya di Malang Raya yang beragam namun harmonis (th)
Keterangan foto ( all taken by : th ) :
01. Pura Luhur Dwijawarsa.
02. Sejarah berdirinya serta aturan diarea pura.
03. Salah satu sudut pura.
04. Sudut lain dari pura dilihat dari sebelah luar.



Tidak ada komentar: