Sabtu, 29 Juni 2013




Soto Jadoel, Ambengan di Patimura

Yang tinggal di Surabaya atau sering kesana pasti mengenal atau mungkin bahkan merupakan pelanggan dari soto Ambengan yang terkenal itu. Naa ... bagi fansnya yang ada dikota Malang saat ini tidak usah jauh jauh ke Surabaya, cukup ke Jalan Patimura  saja. 

Sekian hari yang lalu saya kangen soto yang satu ini setelah sekian lama tidak pernah singgah. Dan berhubung jamnya sedang " peak " alias lapar laparnya karena pagi tidak sempat kemasukan apa apa gara gara mengejar waktu, maka saya sengaja memesan yang " istimewa " supaya ayamnya lebih banyak hehe .. 

Saya mendapat semangkuk penuh ! Tapi ternyata disitu lebih banyak irisan jeroan dan kulitnya nya yang saya lupa untuk memesan supaya tanpa jeroan dan kulit. Kekecewaan kedua adalah bahwa saya temukan banyak bagian tulang yang dipotong kecil kecil dalam mangkuk saya yang sangat mengganggu kenyamanan makan sebab ber  kali kali harus menyingkirkannya dari mulut. 


 Ini adalah sesuatu yang tidak pernah saya temukan di Soto Ambengan Surabaya. Mudah mudahan ini juga hanya sebuah kebetulan yang sedang " menimpa " saya dan teman semeja saya serta tidak kepada yang lain karena akan sangat merugikan citra soto yang sudah tersohor ini. 

Sebuah upaya " standarisasi " dari semua cabang cabang yang ada nampaknya sangat perlu, sehingga baik pusat maupun cabang cabang semuanya mampu menyajikan Soto Ambengan yang sesuai standar. 

Naaa .... mempertahankan pelanggan memang lebih sulit daripada mendapatkannya, bagaimanapun saya berharap Soto Ambengan di Malang ini mampu bertahan ditengah ketatnya persaingan jagad kuliner di Malang akhir akhir ini.
Semoga ... ( th )

Keterangan foto ( all taken by : th )

01. Soto Ambengan Patimura, Malang.
02. Krupuk.
03. Spanduk Soto Ambengan dan daftar menu.
04. Papan nama.
05. Panci soto.

Tidak ada komentar: