Jumat, 08 Oktober 2021

 
 
  .. " Kedua Kali Bertemu Mindi " ..
( Nongkojajar 02 )
senyampang sudah di Nongkojajar 
kecamatan Purwadadi , saya kembali ingin 
menengok salah satu tempat cangkruk favorit
 saya disitu , Mindi Cafe .
 letaknya didesa Tutur . 
( didesa yang sama sebetulnya ada cafe lain 
 yang tak kalah kerennya yaitu 
Omah Tutur ,
 yang juga sudah pernah saya tulis di blog ini
 sekian bulan yang lalu . 
satu lagi yaitu Anak Gunung 
meski tidak sekelas Omah Tutur yang juga 
sudah pernah saya tulis diblog ini . 
sungguh belum banyak cafe cafe yang
 gede dan Nongkojajar memang tidak perlu
 berlomba seperti Batu yang mulai 
terasa sesak )
 
 kali ini saya hanya ingin ngopi dan nyamil ke
 Mindi Cafe karena atmosfernya yang 
bikin kangen .
 tropical garden adalah konsep nya karena memang
 Mindi Cafe ini didirikan dilingkungan 
kebun sayur dll . pada penulisan kedua saya
 tentang cafe yang satu ini , sebetulnya bukan tanpa
 alasan karena saya lihat ada 
beberapa bangunan tambahan dibanding saat
 saya kesini yang pertama kali dulu . 
 
 Tahu Walik dan Kopi pada jam 9 pagi agaknya 
memang pas dan juga pengunjung belum banyak . 
 sekedar info bahwa cafe ini buka 24 jam 
meskipun saya tidak yakin apakah disaat pandemi
 diijinkan beroperasi semalaman .
 memang saya tadi sempat melihat bahwa
 dibeberapa area hutan pinus di Nongkojajar ini
 ada warung2 sederhana yang selalu
 dipadati para milenial . 
 
 dibanding Batu , Nongkojajar masih tampak 
lengang dari warung2 atau cafe2 ,
 jadi pemandangan alamnya masih terbentang
 lapang untuk dinikmati . sekedar pengobat
 kangen pada Mindi Cafe sudah saya laksanakan ,
 perjalanan berlanjut hingga arah Pananjakan
 yang memang tidak perlu dilanjut hingga Bromo
 karena kawasan BTS memang 
masih ditutup .
 oya .. berkendara di daerah Nongkojajar memang
 asyik karena hampir 90% areanya
 merupakan lekukan lekukan " S " yang tajam
 dan butuh ke hati2an , tetapi bisa membayar
 dahaga adrenalin hehehe ..! 
 naa .. jangan selalu mengarah ke Batu untuk
 menikmati alam bebas , karena di Nongkojajar 
masih lebih cantik alamnya dan 
belum banyak tertutupi warung , cafe 
maupun rest area yang " nggedablah " 
dan tak berjarak
 ( Writing & Photos : Titiek Hariati , 
diposting pada 07 .10.21 ) 
keterangan foto : 
01 . Mindi Cafe , Nongkojajar , sekian hari yl
02 . gerbang masuk Omah Tutur ( 01 )
foto dari  tulisan yl pada blog ini
03 . gerbang masuk Omah Tutur ( 02 )
foto dari tulisan yl pada blog ini
04 . Mindi Cafe sekian hari yl 
05 . Tahu Walik
06 . gandengannya Tahu Walik
07 . cangkruk sejenak ..
08 . kebun sayur dibelakang saya duduk
09 . Nongkojajar yang masih hijau 

Tidak ada komentar: