Minggu, 08 September 2013




.. " Assalamu'alaikum ", yang tak pernah sepi ..

Dengan pilihan nama kedai " Assalamu'alaikum " dan lokasinya yang amat strategis yakni 
tepat didepan kampus Universitas Muhammadiyah, Malang, 
maka tidaklah perlu heran bahwa kedai yang satu ini sulit ditunggu sepinya.

 Halaman parkirnya selalu penuh pada jam berapapun, seolah jam makan itu 24 jam.
Di dinding atas sebelah luar kedai, tertulis besar besar selain nama kedainya  juga tulisan :



" Ketan Duren " , " Ayam Laos, Bebek Kremes, Soup Kambing, Bandeng Kremes " dll dll 
yang " aiketcing " ! Ketan Duren? Wow .. siapa mampu menolak?

Bukan hanya mahasiswa yang dipersenang dengan adanya kedai ini, namun juga keluarga keluarga yang ingin bersantai memadati meja meja nya yang " normal " 
maupun yang lesehan.Kesan setelah masuk adalah :
bersih, plus layanan yang cukup ramah dan cepat.

Kedai ini sudah berdiri sejak berbelas tahun, tapi  baru sekarang memasukkannya di blog .Jaraknya yang relatif dekat dengan rumah , membuat seolah kedai ini 
 " bukan sesuatu yang baru  " dibanding dengan tempat kuliner lain yang memang masih baru 
( sontoh : Warung Wareg, Rumah Sosis dll )

 Pilihan menunya cukup beragam , dan harganya pun " standar mahasiswa ".
Sambil menikmati hidangan  , kita bisa mengamati suasana kampus UM yang tepat didepan kedai, sehingga tidak terasa jenuh dengan 
padatnya lalin yang melintas dijalur Malang - Batu ini.

Alamat yang tertera adalah : Raya Tlogomas 10, dan bebas parkir.
Mudahnya, carilah kampus UM dan kedai akan sudah terlihat terutama diarah Malang - Batu, sebelum perumahan Bukit Cemara Tujuh/ BCT, sebelah kiri jalan.
Ber ultah atau selesai wisuda? Di kedai ini sangat cocok untuk merayakannya .... !! ( th )


  
( keterangan foto, all taken by : th ) 

01. ketan duren ....hmmm ...
02. sup kambing
03. kampus didepan kedai
04. atmosfer kedai ( I )
05. atmosfer kedai ( II )
06. bebek goreng lombok ijo
07. raya tlogo mas 10, malang

Tidak ada komentar: