Sabtu, 16 Maret 2019




( The Lost Poem )
 .. " Wangi Di Lantai Al Noor " ..
sesaat , 
kami tersentak ..
ketika kabar tiba dicerah siang ,
adakah ia manusia yang haus darah sesama ?
atau ..
 iblis yang meraga sukma ditubuh kasat mata ?
hanya iblis yang bangga dengan kejahatannya , 
dan memamerkannya pada dunia ..
cuma iblis yang tertawa diatas genangan darah ,
yang tertumpah atas jiwa jiwa tak berdosa ,
dan hanya iblis yang tidak punya rasa bersalah , 
ketika 17 menit berlaku seolah Tuhan 
yang punya hak  melepas nyawa puluhan manusia ..
............
 semerbak wangi tercium di Al Noor ..
ketika malaikat malaikat menyambut para syuhada ..
" terimalah mereka dengan suka cita Ya Allah ,
karena mereka gugur dirumahMU ,
 saat mereka sedang mengingatMU ,
kami iringi dengan doa dan kepedihan
 namun penuh keikhlasan ,
semoga saudara saudara kami tersenyum disisiMU ,
aamiin .. 
.............
disisi lain yang kelam dari akheratMU,
gelegak suara bara api yang menjilat panas ,
memanggil dan menyeru nama nama iblis ,
yang tidak akan pernah mati karena timah panas 
kecuali terkelupas dan utuh kembali dan 
yang demikian itu terulang abadi ..
sungguh Engkau tidak akan ingkari ,
janji azabMU yang kekal di jahannam ..
atas darah yang menggenang di lantai Al Noor ,
yang tersebab iblis iblis itu ..
........
( Titiek Hariati , Malang , 16 Maret 2019 ) 
( all pictures are taken from google )
  

Tidak ada komentar: