Koppi.Asia ? " ..
memilih sebuah bangunan yang bergaya
ala Barock abad 17 yang semula adalah kediaman
pribadi , saat ini disulap menjadi cafe
dengan dominasi warna putih .
tentu saja mencolok , karena di area itu hampir
tidak ada bangunan bergaya seperti itu .
Jalan Sigura Gura 32-34 Malang adalah kawasan
warung , cafe , dan seabreg kebutuhan rumah tangga
plus anak kos hampir bisa ditemukan semua disitu .
kehadiran cafe yang mencolok ini seperti
" lepas " dari atmosfer sekitarnya yang lebih
menggambarkan kawasan anak kos
dengan warkop dan cafenya yang bernuansa
lebih casual .
berjuluk agak membingungkan saya yaitu antara
" Q .koppi " atau " koppi.asia " atau apa ,
saya juga kurang jelas .
bangunannya ketika saya mencoba masuk kelantai
bawahnya yang siang itu terlihat melompong .
naik tangga kelantai atas ,
saya mendapati pintu terbuka 1/3 nya .
ragu ragu . " maaf , apa sudah buka ? " ...
seorang crew di bar menjawab
" o .. sudah .. sudah ..
silahkan .. " .. sayapun masuk .
sebuah atmosfer yang nyaman terlihat disitu
dengan dominasi warna putih dan garis garis merah
yang kontras dibanyak bagiannya . bersih dan rapih .
disebelah kanan , tampak ruang yang diberi
partisi dengan meja dan kursi untuk sekitar
12 orang plus 10 orang disisi temboknya
yang didekor ala Play Group atau Day Care di
mall mall hehehe ..
saya hanya memesan minuman saja dengan memilih
signature nya yaitu Klepon Kopi dan Latte Iced .
Original Burger 50K , Acapulco Burger 60K ,
Club Sandwich 50K , Steak Sandwich 80K,
Sirloin Steak 190K , dan Rib Eye Steak 215K ,
juga ada Grilled Chicken Steak 48K .
Pizza 50K , Spaghetti Sambal Matah 45K .
juga ada berbagai macam croffle dan ricebowl yang
banyak pilihannya dengan harga rata rata 38-48K .
didaftar minumannya juga cukup komplit ,
dari ragam kopi , teh dll .
hanya sekitar sejam saya habiskan waktu disitu dan
saya belum melihat kastamer lain yang datang .
saya tidak tahu apakah cafe yang keren ini memang
pas dengan kantong anak kos ataukah
pengaturan ruangnya yang kurang nyaman untuk
para cangkrukkers ? saya tinggalkan cafe ini dengan
sebuah tanda tanya bahwa
" apakah ia akan mampu bertahan dikawasan
kos kos an yang rata rata makan berat dengan
minumannya ada dalam kisaran 20 - 30K ini ? " .
lalapan , soto dll yang lebih pas untuk anak anak kos ,
membuat kehadiran koppi.asia dengan
steak seharga 215K menjadi sebuah
tanda tanya karena harga
" menu menunya yang cukup " selangit "
untuk ukuran anak kos !
tentu sebagian akan berkomentar
" ah , buat anak kos yang beduit kan
ngga masalah ? "
naa , maka kehadiran koppi.asia memang
sebuah pilihan bagi anak kos , termasuk menjajal
atau tidaknya itu juga pilihan ..
( diam2 saya bersyukur bahwa jaman saya kuliah
belum ada cafe cafe semacam ini ,
kalau sudah ada , betapa berdosanya saya pada
ortu karena diam diam uang kiriman bulanannya
saya buat cangkruk yang mahal mahal .. )
( Writing & Photos : Titiek Hariati , 26.12.22 )
keterangan foto :
01 . sudut yang manis
02 . sudut lain yang juga cantik
03 . ini bukan sedang di taman bermain lho ..
***
04 . barista sibuk
05 . area samping
06 . rapih , bersih , manis ..
***
07 .aneka croffle
08 . main course
***
09 . pesanan saya
***
10 . order here
11 . bukan playgroup lho ini
12 . lovely !
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar