mendengar namanya ,
saya pikir ini adalah sebuah cafe yang " konyol "
penuh dengan gimmick ala zombie yang ada di
taman taman bermain dengan wahana wahana seramnya .
maka saat saya menemukan lokasinya di
Jalan Indragiri Gang 17 Batu , Malang ,
saya surprise bahwa ternyata Zombie Farmer Cafe ini
bertampilan modern , resik serta industrial style nya
yang " tegas " .
menampilkan gimmick yang menggambarkan
lingkungan zombie yang kumuh dan berantakan kecuali
sedikit gambaran dari sekumpulan kelelawar yang
tertata rapih didinding belakang area kasir plus
beberapa labu halloween dihalaman belakang !
ruang disebelah dalamnya memang tak banyak
menyediakan tempat untuk cangkruk ,
karena ZFC agaknya sengaja memberi tekanan pada
ruang outdoornya disebelah belakang yang berpanorama
cantik itu ! saya kemarin datang dalam cuaca
yang lumayan cerah meskipun dari jauh
terlihat sekumpulan awan yang berpotensi hujan
pada beberapa jam lagi .
belakang cafe ini karena memang terasa kedekatan
dengan alam sekitar yang masih serba hijau dan
udaranya yang relatif masih bersih meskipun
dibelahan lain dari kota Batu dipadati karbon akibat
padatnya lalin .
puas jeprat jepret , sayapun melihat kedalam daftar
menunya yang menawarkan Main Course meski
tidak banyak tetapi cukup pas dengan lingkungannya
yang tidak membutuhkan makanan terlalu berat
karena orang lebih ingin mendapat makanan jiwa !
healing ? kira kira begitu hehehe ..
maka dimeja saya akhirnya ada
Chicken Blood , Chickitoto dan .. Kopi Tubruk Susu !
olahan kopi , coklat , teh atau susu saya memilih
kopi tubruk ? kombinasi barat timur terasa
lebih eksotis dilidah !
( alasan lain adalah karena dijaman saya masih
remaja dulu dan belum kenal yang namanya
capuccino dll ,
saya suka mencampurkan kopi dan susu sendiri
yang saya temukan sebagai ramuan " ajaib "
saya hehehe .. ) .
diperdebatkan ! dan oya ada satu lagi keunikan cafe ini
yakni membiarkan kastamernya menikmati
buah pisang yang dibiarkan masak pohon serta
menguning indah dipohonnya yang super rendah itu !
tentu saja saya tidak lewatkan dan saya " melapor "
pada kasir bahwa dimeja saya ada 4/empat buah
pisang yang dijawab dengan ramah
" lho .. silahkan saja , gratis , itu memang disediakan
buat kastamer ! " .. wow .. se umur2 baru kali ini
saya menemu cafe yang seperti ini !
sebuah plus buat ZFC .
maka untuk LHAR dari ZFC
( Layanan , Harga , Atmosfer dan Rasa ) skala 1-10 ,
buat ZFC saya berikan nikai 7+ .
sebuah nilai tertinggi yang pernah saya berikan dari
ratusan cafe yang sudah pernah saya tulis di blog ini
sejak blog ini saya buat ditahun 2008!
ZFC sudah pasti masuk dalam daftar LUDL saya
( Layak Untuk Dikunjungi Lagi ) meskipun saya
tahu bahwa saya tidak akan menemukan lagi
buah pisang yang serupa karena pasti tunasnya masih
bertumbuh hehehe ..
saya tinggalkan ZFC dengan sebuah janji
" I'll be back .. " mengutip kalimat ikonik dari
Arnold Schwarzenegger dalam film Terminator yang
suksesnya mendunia itu !
yes , I'll be back ..
( Writing & Photos : Titiek Hariati , 31.11.22 )
keterangan foto :
01 . tampak belakang
02 . saya di teras belakang
03 . tampak depan
04 . halaman belakang
05 . saya menikmati pisang masak pohon !
***
06 . labu halloween yang khas
07 . kelelawar didinding , hmm ...
08 . order here ..
***
09 . view teras belakang
10 . breath taking view ..
11 . cantik, tidak berlebihan ..
***
12 . kopi tubruk susu
13 . menu saya
***
14 . pondok mini dibelakang
15 . industrial style
***
16 . kebun belakang cafe
17 . teras belakang cafe
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar