.. " Bebek Ijo Warisan Bu Yayuk " ..
berawal dari Kediri dan saat ini sudah
" beranak pinak " , itulah warung Bebek Ijo yang
cabang paling gres nya berada di
Jalan Raya Tlogomas Malang !
almarhumah ibu Yayuk nampaknya tidak sia sia
mewariskan keahliannya mengolah bebek ,
terbukti saat saya menjajal makan siang di warung
yang masih gres ini ternyata tidak mengecewakan
disegi rasa , layanan maupun harga .
Bebek Ijo Bu Yayuk ini menambah padatnya
deretan warung & cafe disepanjang
Jalan Tlogomas Raya Malang .
mudah ditemukan dan siang itu saya lihat pengunjungnya
cukup ramai . nasi bebek dimeja saya dilengkapi
dengan tiga macam sambal yaitu
Sambal Ijo , Sambal Pencit dan Sambal Bawang !
disepanjang Raya Tlogomas ini saja ada belasan
warung bebek , maka jika saya ditanya apa
kelebihan warung yang satu ini dibanding lainnya ?
jawabannya bisa saja
" tidak ada alias sama saja dengan yang lainnya ,
kecuali bahwa saya mendapat tiga macam sambal
sekaligus plus lalapannya yang tidak pelit
selain juga empuknya daging bebeknya " , itu saja .
( Writing & Photos : Titiek Hariati , 27.12.22 )
keterangan foto :
01 . empuk , gurih ..
***
02 . order here
03 . kesibukan dapur
***
04 . 3/tiga sambal sekaligus !
***
05 . saya menikmati atmosfer ..
06 . bebek ijo dan josua
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar