Serius Atawa Mainan ? " ..
tertarik dengan foto fotonya di sosmed ,
sayapun meluncur ke Karang Tengah ,
Karangwidoro , nDau , Malang untuk menjajal
sebuah tempat cangkruk yang menonjolkan
sebuah bangunan kayu cantik yang modelnya
lebih umum ditemukan diluar pulau seperti
Kalimantan misalnya .
bahasa Arema yang serba walikan itu
punya makna Omah / Rumah , Umak/ Kamu ,
jadi Rumah Kamu , mungkin itu maunya ?
sebetulnya duluuuu .. saya sering melewati
rumah ini tetapi kesannya selalu " tutupan "
sehingga saya pikir itu rumah kosong .
maka ketika rumah cantik ini dibuka untuk kedai ,
sayapun bersemangat kesana !
untuk kastamer kedai , jadi saya akhirnya
memilih duduk ditengah kebun yang ada disitu .
disebelah belakang tampak ada beberapa
cottage yang konon memang pernah difungsikan
sebagai penginapan tetapi tidak berlanjut.
juga ada ruang besar mirip
pendopo yang rasanya cukup untuk
menampung acara acara tertentu
seperti reunian , ultah , syukuran ,
bahkan wedding !
yang tenang meskipun viewnya
hanya kebun . dalam daftar menunya
siang itu saya melihat lumayan banyak
pilihan menu berat tradisionil ,
juga minuman dan snacknya !
akhirnya saya memilih Rawon Umak ,
Soto Umak , plus Pisgor
dan minumannya Teh Leci dan Kopi Tarik .
lucunya yang datang duluan justru
Pisgornya yang itupun gosong gosong
( lihat foto dibawah ini ) setelah lebih
dari 15 menit !
15 menit setelahnya , muncullah Rawon .
lho .. mana minuman dan Soto nya ?
minuman2nya . lha .. lupakah sotonya ?
saya ke kasir mengingatkan dan
sang " chef " dari dapur menjawab
" iya maaf sebentar lagi ya .. "
wah , kok begini ya batin saya ?
soto pesanan saya . tetapi alamakkk ... apa ini ?
seriuskah mereka dengan soto ini
ini daftar minusnya :
01 ) datangnya ke meja 30 menit lebih
setelah dipesan !
02 ) soto kuahnya dingin !
03 ) potongan ayamnya 3 / tiga
potong dengan daging tebal dan alot
seolah bekas diambil dari freezer ?
04 ) rasa kuahnya : minus !
maka so pasti Tidak Saya Makan dan saya
campurkan dengan sambal dll saya
bawa ke depan kasirnya yang
disaksikan " sang chef " dan petugas
lainnya , mereka ber 3 !
terpaksa saya berikan " kuliah singkat "
bahwa kesembronoan terhadap
kastamer seperti itu adalah sebuah
tindakan Bunuh Diri terhadap
Nasib Mereka Sendiri yang membuat
kastamer kapok dan akan mencegah
orang lain kesana daripada kecewa!
ber 3 mereka minta maaf tetapi
rasanya tidak cukup sebab saya juga
masih harus membayar penuh
meski soto dikembalikan dengan
bukti kuat betapa layanan mereka :
ZERO!
sayang sekali bahwa tempat yang
begitu nyaman " ternoda " dengan
kesembronoan crewnya dan tidak
ada sikap penyesalan misalnya dengan
mengatakan " tidak usah dibayar bu " !
basa basipun mereka tidak lakukan !
teguran kedua saya adalah bahwa
didekat kasir ada beberapa meja
untuk kastamer tetapi siang itu
meja sangat kotor dengan
barang para crew yang tergeletak disitu
termasuk puntung rokok dll
seolah itu rumah pribadi dan ber 3
nongkrong seperti dirumah sendiri !
waduhhh... kalau ini yang dimaksud
dengan Rumah Kamu dan kalau
saya tahu bakal melihat kesembronoan
seperti ini pastilah saya tidak
buang waktu ke OmahUmak !
bahkan warung pinggir jalanpun yang
sederhana dan hanya memakai
tenda sederhana , mereka tidak
sesembrono ketiga crew ini !
jika ownernya membaca ini saya
tidak yakin kedainya masih akan
terus dibuka !
itu sangat diperlukan sebab layanan jelek
berarti nasib mereka juga bakal jelek
alias usaha tutup dan mereka
bakal menganggur !
apakah tidak diberikan training
mengenai Customer Service dan
Sense of Belonging terhadap
tempat kerjanya ?
terlanjur saya buang percu
OmahUmak ...
( Writing & Photos : Titiek Hariati ,
baru sempet diposting pada 04.06.23 )
keterangan foto :
01 . tampak samping
02 . naik kelantai atas
03 . lantai atas
04 . hall
***
05 . bekas cottage
06 . diatas perahu
07 . duduk di kebun
***
08 . cendela
09 . lantai atas
***
10 . rawon
11 . pisgor gosong
***
12 . teh leci
13 . kopi
***
14 . daftar menu
***
15 . pohon dikebun
***
16 . belakang rumah
***
17 . hall
***
18 . lagi , ditangga
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar