sudah beberapa tahun berdiri ,
nyatanya saya baru sempat kesana pada bulan yang
lalu padahal jarak dari rumah hanya
beberapa belas menit saja .
berlokasi di Jl. Kraguman , Bulurejo , Petungsewu ,
Malang , gaya joglonya sudah mewakili arah
menunya yakni tradisionil terutama Jawa .
berkeliling kebun dan memilih tempat cangkruk
in atau semi outdoor .
deretan menu menunya bisa dipilih secara
prasmanan
dengan harga lauknya yang berkisar mulai
3 ribu ( bothok tempe ) hingga 16 ribu saja
untuk Lodho Ayam Kampung .
sate paru , sate telur , telor bali dll semuanya siap
di kuali disamping camilan seperti
tahu walik , pisgor dll .
untuk minuman ada jeruk peres hingga jamu ,
semuanya ada ! naa .. dimeja saya akhirnya
ada nasi putih , urap urap , bali telor ,
lodho ayam kampung , dan orem orem plus
jeruk peres !
saya akhiri dengan Pisgor Ori tak sampai
100 ribu adalah sebuah healing
( healing jiwa dan dompet hehehe .. ) .
naa .. buat yang ingin sejenak berganti suasana ,
segera saja temukan Sendayu ini diantara
hijaunya alam Petungsewu !
yukk....
( Writing & Photos : Titiek Hariati ,
baru sempet diposting pada
03.06.23 )
keterangan foto :
01 . gerbang masuk
02 . menikmati suasana
03 . jalan setapak
***
04 . salah satu pojok
05 . " tugu "
06 . taman/ kebun
***
07 . menu pilihan pertama
08 . joglo ..
09 . menu pilihan kedua
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar