Sabtu, 05 Oktober 2013




.. " Was ist los mit Euch, Frankfurt? Ich werde Dich wieder sehen ... ! " ...
catatan kecil Arema vs Frankfurt, 05 Oktober 2013, 
Stadion Kanjuruhan, Malang )




saya yang awam soal soal " persepakbolaan " akhirnya tergelitik juga untuk menulis ini setelah menyaksikan permainan Arema melawan Frankfurt beberapa saat yang lalu di tv. 
memang sudah diduga sebelumnya ( maksudnya " saya duga " ) bahwa perjalanan jauh antar benua sedikit banyak akan berpengaruh pada stamina yang dikenal dengan jetlag, 
itu nampaknya yang masih dialami pemain Frankfurt yang baru saja 
sehari sebelumnya tiba di Indonesia. 

maka kalau babak I itu disebut sebagai babak " awal pemulihan stamina " pemain Frankfurt, ya boleh2 saja sebagai sebuah excuse atas hasil yang mereka capai hehe ... 
bahkan gol Frankfurt di babak I itupun rasanya diraih setelah perlahan lahan stamina mereka mulai kembali " kearah normal " ( sebelumnya bisa dikatakan mereka masih 
agak " sempoyongan " hehe ... )

disisi lain tim Arema sudah segar bugar kembali setelah lumayan beristirahat dari laga terakhirnya. dan si " singa senior " ( saya tak akan menyebutnya dengan " tua " ) Gonzales, lagi lagi merupakan " a gorgeus solver " bagi tim Arema dan sumbangan gol gol nya dimana salah satunya adalah berkat duet manisnya dengan Greg itu sangat enak dilihat.

tapi Frankfurt yang agaknya mulai " nggeh " , mengejar nya dengan satu gol yang mengakhiri babak I dengan 2 -1 untuk Arema.

dibabak ke II, tempo permainan Arema memang terlihat mengendor dibanding sebelumnya. 
sementara Frankfurt terlihat makin " tersadar dari bius " dan memberikan tekanan tekanan yang lumayan pada Arema, ya sudah, skor 2 - 2 tak terhindarkan. 
untunglah di menit ke 71 Greg yang gerakan kakinya sering mengecoh lawan, berhasil mengembalikan semangat Arema dengan satu gol manis, 3 -2 untuk Arema.

hingga babak II berakhir  Arema harus cukup puas dengan kemenangan  3 - 2 ini,
yang semoga membawa banyak manfaat buat Arema yang semakin diperkaya pengalaman bermainnya menghadapi tim tim asing yang secara teknis punya kelebihan2 yang dapat dipelajari.

saya tidak tahu apa yang sebenarnya dipersiapkan secara mental bagi tim Frankfurt saat datang ke Indonesia. semoga mereka tidak " understimate " pada tim Arema yang berakibat kekalahannya, tetapi saya yakin tidak, sebab Jerman setahu saya berkarakter " tidak mau dikalahkan " yang berarti mereka akan selalu serius menghadapi tim manapun 
( ini kalau saya tidak salah lho ... )

" Selamat " kepada tim Arema ! Panen kemenangan pada waktu waktu yang terakhir ini mudah mudahan tidak membawa rasa puas berlebihan, 
agar kedepan masih akan selalu memilikisemangat juang yang luar biasa karena dengan semakin banyaknya tim asing yang pernah dikalahkan maka Arema mulai masuk dalam perhitungan " tim kuda hitam " !

Untuk tim Frankfurt, semoga tampilan di Malang  ini membawa catatan tersendiri bahwa 
Indonesia sudah harus mulai diperhitungkan saat ini dan masa mendatang! 
Und :
" Wir hoffen Ihnen ein
 angenehme Reise zuruck nach Frankfurt und stellen Sie sicher, 
wir werden uns wieder treffen .... ! " ....( th ) 

keterangan gambar :
01. maskot Arema, dari ongisnade.net/ongisnade official photo
02. tim Frankfurt berbecak ria, dari FB Eintracht Frankfurt U23


 

Tidak ada komentar: