Kamis, 20 Oktober 2022

 
 
 
 
 
.. " Nara Coffee , Another Hidden Gem  " ..
 
berlokasi dalam sebuah perumahan , 
Nara Coffee merupakan sebuah kecantikan yang 
tersembunyi . saya tidak tahu bagaimana kastamer 
" bersusah payah " menemukannya , karena 
Perumahan Noor Residence ini tidak terlalu dekat
 dari kota , yakni di Karang Ampel , Karangwidoro ,
 Jalan Dieng Atas .
 
 
sesaat setelah masuk perumahan Noor , 
kita akan melihat " gerbang hijau " yang 
melengkung sejuk dan setelahnya ada suasana 
dengan bangunan kecil berwarna kuning serta
 berseberangan dengan itu adalah cafe mungil .
 

 
 
 
masuk kedalamnya , 
saya hitung paling banyak hanya bisa memuat sekitar
 10 orang saja atau bahkan 8 . selebihnya , 
disebelah luar ada beberapa set meja kursi yang tersedia . 
 mungkin Nara Coffee memang sengaja ingin 
menyajikan atmosfer rumah kebun dengan membiarkan
 lahan nya yang luas justru untuk parkiran dan 
hanya sekitar 1/3 nya untuk cafe ! 
 

 
 
 
berbagai varian kopi tersedia disini , baik jenis 
Robusta maupun Arabica disamping 
Sakura Cold Brew Coffee dan Marigold cold Brew Coffee . 
tapi Tea Lover juga bisa menikmati Teh Serai 
atau Teh Leci . camilan teman minuman juga ada
 seperti Croissant atau juga Japanese Cheese Cake . 
buka mulai jam 8 pagi sampai sekitar jam 8 malam , 
Nara Coffee sangat pas buat mereka yang 
menyukai atmosfer tenang dan sepi serta sejuk 
dan tidak berisik seperti cafe cafe gede dengan 
puluhan kastamer didalamnya ! 
 

  

 
 
saya juga melihat banyaknya colokan untuk 
nge charge laptop ataupun HP yang memberi 
kesempatan bagi kastamer untuk mengerjakan 
tugas kantornya atau tugas kampusnya .  
" a hidden gem " , ideed ..
( Writing & Photos :  Titiek Hariati , 20 . 10.22 ) 
 
keterangan foto :  
01 . lengkungan hijau yang cantik dijalan masuk
02 . dapur kuning mini yang cantik
03 . inside
****
04 . cantik
****
05 . atmosfer ( 01 )
06 . atmosfer ( 02 )
07 . pojok buku
****
08 . teh serai hangat
09 . pakai es juga segar
10 . bermacam croissant 
****
11 . order here
12 . hijau , hijau , hijau
13 . menikmati atmosfer
****
 



Tidak ada komentar: