Sabtu, 02 September 2017










.. " Article Coffee , Bukan Dikopinya " ..

judul diatas sebetulnya tidak perlu membingungkan .
yang dimaksud memang bukan bicara tentang kopinya , 
tapi tentang salad kritingnya .
na .. ini memang terjadi di sebuah kedai kopi yang cukup gres 
kehadirannya di Malang . " Article Coffee " di 
jalan Retawu 4 , Malang ( samping Museum Militer ) .
disitu saya tertarik untuk mencoba kandungan Mozarella yang 
dikemas cantik dalam balutan tepung roti sejumlah 4 biji 
diatas sebuah piring yang manis. 
dan ditemani Capucino Klasik , saya ingin menikmati suasana cafe
 yang baru pertama saya datangi , dilantai duanya . 
 untuk rasa , saya mau memberi angka 7 .
tapi ( lo .. kok ada tapinya ) saya mendadak kecewa dan ingin 
mencabut angka tujuh tadi ketika saya temukan bahwa 
pelengkap saladnya yaitu salad keriting yang mestinya pas sebagai
 patner Mozarella , rupanya " asal cabut " dari batangnya . 
saya tidak melihat adanya bekas cucian sayur karena 
saya lihat tepi tepi saladnya kecoklatan alias
 mengering / layu / terkena hama . 
sungguh terlihat beda antara mengering karena dimasak dan
 kering alami dan " pating gripis " kata orang Jerman . 
tentu ini akhirnya mengganggu tampilan plus selera karena terkesan 
 sembrono " dijaman kastamer makin tinggi ekspektasinya ini . 
sebagian dari kita mungkin berkomentar 
" alaaa .. wong ngono ae lo , kok repot ! " .. 
kebetulan saya termasuk jenis cerewet untuk urusan tampilan
kebersihan sayuran . naa .. itu tadi memang urusan yang didapur bukan
yang di depan dengan berbagai perangkat mesin kopi . 
tapi ( ini " tapi " saya yang kedua ) pelan2 saya memang 
mulai merasa jenuh dengan tampilan lukisan kopi yang menurut saya
 " itu itu saja " kemanapun kita duduk ngopi .
maka saya sempat bertanya 
" mas , apa dalam pelatihannya tidak boleh membuat lukisan yang
 beda dari ini ? " .. mendapat pertanyaan yang mungkin diluar 
dugaan ini saya mendapat jawaban " sebenarnya bisa , tapi .. " , ya sudah , saya juga tidak menuntut jawaban lebih . 
maka , untuk sebuah pendatang baru dijagad perkopian di Malang
( maksudnya lokasinya , meskipun disegi pengalaman mungkin 
sudah terhitung sebagai pemain lama ) , cafe yang satu ini 
menawarkan atmosfer yang lumayan nyaman dengan lantai duanya 
yang cukup luas . tetapi karena udara Malang pada siang hari saat ini sering menyengat , sebetulnya lantai atas perlu juga minimal kipas angin
 sebab dua jam lebih saya duduk disana ternyata lumayan " sumuk " ! 
di lantai bawah ada sedikit taman mini untuk 
 yang suka menikmati udara terbuka , tapi saya yakin diatas jam 8 pagi
 sudah akan terik , jadi sejenis payung mungkin dapat menjadi solusinya . 
untuk yang suka foto foto , ya silahkan saja sebab 
disini tidak ada larangan untuk jeprat jepret 
( beda dengan beberapa cafe yang pernah melarang saya 
memakai kamera gede ..weleh2 .. ) .
 bicara menu menu yang ditawarkan ,
 memang kemanapun kita ngopi di cafe cafe sekelas Article ini ,
rasanya tidak banyak berbeda kecuali satu dua menu andalan yang
 khas atau mungkin hanya cara penyajiannya yang dibuat
 beda , unik atau eksentrik . 
untuk semua yang saya pesan ( minus salad kriting tadi ),
 saya rela memberi 6,5 dari skala 1 - 10 termasuk untuk
kenyamanan atmosfer nya meski sedikit sumuk dilantai atas .
 tentang harga , juga " standar2 saja " sebagai contoh kecil 
Mozarella yang saya pesan itu 30K ( 4 pcs ) . 
pemanfaatan halaman dari rumah rumah di area ini yang umumnya
 memang cukup luas adalah sebuah kecerdikan karena bangunan cafenya 
yang mengedepankan bentuk setengah piramid dari kaca itu 
 menjadikannya terlihat kontras dan mencolok .
 selanjutnya mari kita lihat bagaimana perjalanan Articles
 ini dijagad perkopian Malang Raya , 
sebab tidak semua cafe sejenis ini berhasil survive ! 
semoga tempat yang sudah unik ini 
akan mampu bertahan ditengah persaingan yang ada 
dengan biji biji kopi kopi lokalnya yang khas ! 
( Titiek Hariati ) 
( writing & photos by : Titiek Hariati , Sept . 2017 )

01 . lukisan kopi itu itu saja ..
02 . atmosfer lantai bawah ( 01 )
03 . cantik tapi sayang ..
04 . " pating gripis " kecoklatan ....
05 . lantai atas cukup luas tapi ..
06 . " sumuk " ..
07 . atmosfer lantai bawah ( 02 )
 08 . sayangnya buatan ( ? )
09 . mau pesan sesuatu ?








    

Tidak ada komentar: