.. " Happy Birthday To You and To .... Me " ..
( 02 . 02 . 22 )
dear my eagle ,
lihatlah angka ini ... 02. 02. 22 ...
cantik bukan ?
sepertinya angka " dua " punya
arti khusus buat kita .. cobalah lihat
.. 12 . 11 .... 22.01 ... dan 02 . 02 ...
bahkan masih sekali lagi : 02 .02 .. !
maka terimalah ucapan
Selamat Ulang Tahun kali ini ,
meskipun itu seolah aku mengucapkannya
untuk diriku sendiri ..
demikian takdir terjadi , kamu terlahir
pada tanggal yang sama denganku ,
dan kelucuan selalu terjadi ketika
kita saling mengirim ucapan dan kado
pada hari yang sama ..
tetapi lihatlah , tahun ini " kadomu "
begitu spesial karena bukan datang dari
aku atau Oliver yang hampir selalu
bisa kamu tebak isi kotak kadoku ..
tahun ini , kado itu telah kamu tunggu
cukup lama dan akhirnya terkabul juga
segala doa doamu ..
putri pertamamu : Aishaa .
lihatlah malaikat kecilmu yang matanya
berbinar dan kelahirannya pada
01.11.21 yang lalu membuatmu seolah
kamu tidak sanggup menerima karuniaNya
yang begitu indah ... !
setelah tangisan pertamanya diluar garba
ibundanya , kamu lalu melantunkan
adzan ditelinga mungilnya sambil menahan
cucuran air mata bahagia ..
wahai , adakah karunia yang lebih besar dari
hadirnya sang buah hati ?
maka anakku ,
pada ultahmu kali ini , agak berbeda
rasanya doa doaku .. pasti berbeda karena
kamu bukan lagi yang dulu melainkan
kamu telah menjadi seorang " ayah , bapak , abah ,
daddy , fati atau apapun kamu menyebutnya " ,
dari seorang anak yang akan menjadi
tanggung jawabmu , moril materiil ,
baik dunia maupun akherat !
wahai begitu mudah terucap , tetapi tahukah kamu
bahwa hal itu sesungguhnya
tidak mudah karena kelak akan menjadi
tugasmu untuk menjawabNYA
" apa saja yang telah pernah engkau
ajarkan kepada anakmu ? " .
anak yang semisal kanvas kosong , yang
sepenuhnya tergantung kepada mu dan
kepada kalian berdua ,
" lukisan atau coretan " seperti apakah
yang akan digoreskan diatas kanvas kosong itu ?
naturalis , abstrak , surealis atau
apapun aliran lukisannya , semuanya
sungguh bergantung pada pilihanmu .
saat ini kamu masih disibukkan tangisannya
pada tengah malam yang mengganggu tidurmu ,
atau mengganti popoknya karena
kalian tidak ingin ada tangan lain yang
merawatnya . sementara itu kalian juga
sibuk dengan WfH dan istrimu yang harus
on the spot sebagai dokter anak di RS .
kerepotanmu membagi waktu antara pekerjaan
dan menjaganya secara bergiliran
dengan istrimu , tentu itu baru awal .
pertambahan usia , berarti bertambahnya masalah
karena tuntutan dari
perkembangan fisik dan mentalnya .
engkau akan mengalami hal hal yang
pada masa remajamu sering engkau
keluhkan karena aku yang engkau anggap
terlalu disiplin , mencampuri , mengekang dll
tersebab pergolakan hormonal
yang mendorongmu menuntut kebebasan .
maka doaku pada ultahmu kali ini adalah :
" semoga engkau mampu menjadi
seorang figur teladan bagi Aishaa yang
akan membentuknya menjadi seorang gadis
dan wanita yang soleha ,
berbakti kepada Allah dan orang tua
serta menjadi manusia yang
penuh manfaat bagi sesamanya ,
bahkan juga negara dan bangsanya "
anakku ,
tanggung jawab sepanjang hayat ini
jangan engkau pikul sendiri melainkan
berbagilah dengan istrimu dan
kalian mintalah pertolongan
dan lindunganNYA karena hanya Allah
Yang Maha Memberi Pertolongan
dunia wal akherat ,
karenanya jangan pernah sekalipun
engkau lalaikan sholat mu ..
nah anakku ,
nikmati ultahmu yang istimewa kali ini ,
dan bersyukurlah bahwa kesehatan
masih diberikanNya kepada
kalian bertiga meskipun ancaman
Omicron memperpanjang pandemi ini ..
jangan repotkan ultahku,
fokus saja dengan kebutuhan Aishaa
dimasa pandemi ini agar kesehatan
senantiasa dilimpahkan kepada kalian ,
aamiin yaa Robbal alamiin ...
doa mama ,
( Titiek Hariati , 02.02.22 )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar