Rabu, 14 Februari 2018







.. " Happy Milad mas Ruh .. " ..
( 13 Januari 2018 )
 foto diatas saya jepret pada 1979 di kediaman mas Ruh ,
 jalan Sriwijaya 26 Kebayoran Baru .
 saat itu masih pagi sekitar jam 10 , 
saya cukup hanya berjalan kaki dari Kartanegara yang 
bersebelahan dengan Sriwijaya . mas Ruh muncul dalam 
kemeja kotak kotak dengan wajah cerah meskipun saya tahu 
anda cukup lelah dengan persiapan 
pagelaran perdana Swara Mahardhika .
 saya merasa beruntung diijinkan sebagai satu2nya wartawan 
yang mendapat banyak " bocoran " tentang persiapan SM saat itu ,
 terutama persiapan detik detik pagelaran dibalik stage yang 
supersibuk di Balai Sidang Senayan .
 tetapi pagi itu mas Ruh lebih banyak bicara tentang kemerosotan 
patriotisme nasionalisme dikalangan kaum muda .
 90% saya hanya mendengarkan ,
 karena saya menjaga taperecorder mini saya agar tidak ada 
yang tercecer dari uraian mas Ruh . 
pun situasi politik saat itu kurang memungkinkan mas Ruh 
untuk bebas berekspresi sesuai ajaran ayahanda mas Ruh , 
maka lewat senilah semuanya tertumpah , idealisme ! 
kediaman jalan Sriwijaya 26 ini juga bagian dari sejarah ,
 dimana alamarhumah Fatmawati sebagai Ibu Negara pada masanya , 
banyak merajut hari2nya disana .
 meubel rotan tempat kita berbincang saat itu , 
rasanya mewakili jamannya dimana ia telah menjadi saksi bisu 
tokoh2 penting bangsa ini yang pernah duduk diatasnya . 
wawancara ini masih berlanjut pada ketika lain dengan kunjungan 
mas Ruh dan anggota SM angkatan pertama ( ! ) ke
 MONAS untuk mendekatkan generasi muda ini pada sejarah
  perjuangan kemerdekaan para pendahulu2nya agar
 semangat patriotisme nasionalisme dikalangan muda
 senantiasa terjaga ! 
jaman itu belum ada model selfie , jadi saya menjadi " bulan2an " 
teriakan " ayooo ... mbak , jeprettt , kita sudah action nii ... " 
disepanjang jalan menuju dan di Monas !
saya bersama rekan saya di Monas saat itu , Gunther GA ,
 berbagi tugas dan jepretan . Marisa H , Denny Malik dll adalah 
SM angkatan perdana dan melihat foto2 lama rasanya
 saya seperti terseret waktu . 
juga terimakasih tak terhingga atas kesempatan yang diberikan 
pada saat undangan makan malam bersama segenap 
crew & manajemen SM di Fatahillah , 
sebuah momen yang luar biasa .
pada saat pagelaran perdana , saya mendapat kesempatan 
meliput bersama rekan saya mas Bens Leo . 
hanya satu kata : spektakuler , 
karena teknologi computer , laser dll saat itu memang belum ada
 tetapi SM malam itu tampil ala pentas pentas Vegas yang 
mewah dengan presisi yang tinggi dalam waktu dan alur !
 mewah ? setidaknya itu kesan penonton . 
tetapi dibalik panggung saya menyaksikan bagaimana para
 anggota SM sibuk menyulap kain kain batik sederhana yang 
di tempel dengan bubuk kertas2 mengkilap sehingga
 diatas stage memberikan suguhan optik yang berkelas ... ! 
cerdas dan kreatif ! 
kedisiplinan tinggi yang ditanamkan mas Ruh berbuah manis ,
 pentas perdana sukses besar dan menjadi berita utama di 
media cetak , radio dan TV . 
sayang seribu sayang , pada tahun yang sama saya harus 
meninggalkan tanah air bahkan sampai berbelas tahun , 
sehingga kontak dengan mas Ruh juga nyaris
 terputus kecuali
 hanya ucapan2 ultah tiap Januari dari seberang benua . 
kunjungan mas Ruh untuk pentas di Malang yang lalu 
( Desember 2017 ) 
tidak sempat saya ikuti karena menjelang mas Ruh datang 
di Gedung Kesenian jalan Nusakambangan itu saya sudah
 harus ada ditempat lain 
( setelah menunggu anda sekitar 30 menit disana ) . 
tentu ini sebuah penyesalan , tetapi saya mengikutinya
 lewat sosmed . tentu saja gedung ini tidak seperti 
Balai Sidang Senayan 1979 ,
tetapi saya yakin ditangan seorang Guruh  semua 
" akan baik baik saja " ! 
ucapan ulang tahun ini memang terlambat dua hari tersebab 
saya harus bolak balik ke dokter untuk tangan saya akibat 
jatuh awal pebruari yl .
 tetapi sangat tidak mengurangi maknanya bahwa 
" perjuangan memang masih berlanjut ,
 semoga memasuki usia yang baru ini mas Ruh tetap semangat 
dan menjadi salah satu duta patriotisme nasionalisme bagi
 kaum muda Indonesia lewat 
pendidikan , bidang , keahlian , profesi , bakat & usaha apapun 
 yang mereka tekuni saat ini dan nanti " .
 Selamat dan Sukses mas Ruh .. !
M e r d e k a ... !
salam ,
( Titi Ganie ) 
note : 
tulisan ini sekaligus saya dedikasikan untuk
 rekan rekan saya
  Gunther GA & mas Bens Leo .


Tidak ada komentar: