Minggu, 03 April 2016






  .. " Arema Juara Lagi .... ! " ..
  Bhayangkara Cup 2016 ditutup dengan grand final antara Arema Cronus versus Persib pada tanggal3 April 2016 malam hari yang dibuka
dengan tendangan bola dari Presiden Jokowi di GBK , Jakarta . 
menit menit menegangkan akhirnya berakhir ketika AC menutup pertandingan final dengan skor 2 - 0 atas Persib . pertandingan ini sangat emosional
 karena beberapa kali pelanggaran oleh Persib ditentang pelatihnya 
yang terlihat cukup temperamen sampai harus memasuki lapangan pertandingan dan " mencak mencak " .
 sementara para crew dan pemain AC tampak sangat terkendali dan tidak terpancing emosinya ,
 apalagi ketika skor ditambah menjadi 2 - 0 pada menit menit akhir oleh Soenarto yang dimasukkan lapangan oleh pelatihnya 
saat pertandingan nyaris hampir selesai . 
" anak ajaib " inilah yang akhirnya memperkuat skor AC dari 1 - 0 menjadi 2 - 0 dan tak pelak lagi , sang juara memang layak , Arema Cronus  ... !
buat saya yang awam bola , pertandingan bola lebih menarik untuk diamati disegi lainnya yaitu " pertandingan emosi " nya .tim yang tertinggal skor biasanya menjadi lebih temperamen dan sulit menerima teguran apalagi bila waktu bermain hanya tersisa beberapa menit . 
menit menit akhir yang penuh tekanan inilah yang sering memicu ketegangan dan konflik .

 sesungguhnya , permainan bola adalah sekaligus menjadi cermin dari sebuah level sportifitas baik tim maupun individu pemain . maka bila diakhir 
 sebuah kompetisi terdapat ajang pemilihan pemain atau tim terbaik , 
 ini tidak terlepas sebetulnya dari minimnya " masalah yang ditimbulkan " oleh mereka yang terpilih disamping
 penilaian secara teknis atau skill dari ybs .
 tidak mungkin seorang pemain atau tim yang sering melahirkan konflik dan masalah ataupun pelanggaran dilapangan terpilih 
sebagai pemain atau tim terbaik . 
 maka semoga kemenangan demi kemenangan AC akhir akhir ini diberbagai ajang kompetisi , menjadikan AC semakin matang dan dewasa dengan kesadaran bahwa sikap emosional bukanlah jalan keluar yang baik dalam sesuatu masalah terutama saat dilapangan pertandingan .
 menerima kekalahan dan kemenangan haruslah tetap dalam kendali emosi , 
karena keduanya senantiasa berdampingan  dan siapapun harus siap menerimanya secara bergantian dalam rentang sebuah kehidupan .
 sekali lagi selamat buat AC dan para pendukungnya yang begitu loyal dan luar biasa 
dan sebagai seorang arema tentu saja saya ikut bangga ! 
( th )

( photos by : th , taken from NET.TV , April 2016 )
01 . We Are The Champion .... !
02 . Bravo Arema ....
03 . souvenir for the champion ..
04 . congratulations ... !
04 . euphoria ..












Tidak ada komentar: