Senin, 22 Februari 2016







.. " Djati Lounge , A Breathtaking Planet " ..

 hingga saat saya menulis ini , rasanya saya harus jujur akui bahwa untuk ukuran Malang Raya , 
ini adalah tempat hangout bersama kerabat atau teman atau pasangan yang paling cantik , anggun dan mengesankan mewah dalam konsep etniknya yang sangat " nJawani " , itulah Djati Lounge . 
berlokasi agak tersembunyi ditengah perumahan Pondok Blimbing Indah atau Araya , Malang , 
kita masih harus masuk hingga ke area golf - course , tepatnya di tepi salah satu 
pinggiran dari hole Araya Golf Course yakni di Jalan Greenwood Golf Mansion 49 , 
Cluster Greenwood , Araya Malang . 
sayangnya tak banyak petunjuk kearah sana , sehingga saat pertama kali kesana pada Desember 2015 yang lalu masih harus celingukan  . bantuan satpam agaknya  masih sangat dibutuhkan bagi
 yang sama sekali belum pernah kesana atau memanfaatkan  GPS .

 

dan sesuai namanya , kemewahan yang langsung terlihat adalah penggunaan kayu jati disemua lini , 
dengan ukuran atau diameter tiang tiangnya yang terkesan " tidak main main " , juga pada lantai dan dinding serta tangga tangga menuju ke terasnya  yang berada di lantai lantai atas , 
maka nama Djati Lounge memang terasa sangat pas !
pertama tama , dihalaman paling depannya  kita akan melihat dua potongan akar pohon jati yang 
kekar dan gagah , dan setelahnya kita akan melewati lorong lorong dengan kolam air 
disepanjang jalannya menuju arah restaurant .
 memasuki ruangan dalam , sebuah suguhan yang luar biasa sudah menunggu :

  
 padang golf yang menghampar luas dan hijau dengan pepohonan lebat ditepi tepinya 
seolah menghujamkan rasa sejuk yang menerobos ulu hati .... !
sungguh merupakan  sebuah pemandangan  yang menyejukkan ditengah padatnya lalin yang 
menyemburkan polusi udara ke paru paru dan Djati Lounge memberikan sebuah " terapi " 
bagi yang suka menikmati outdoor dapat memilih duduk di tepi padang golf , 
atau indoor untuk yang kurang suka berangin angin atau sedikit berpanas panas .. 
ada light dan heavy meals disana . dan untuk main course nya kita juga punya pilihan cukup lumayan , 
mulai kambing , ikan , kambing , sapi , ayam dll yang diolah dalam berbagai resep lokal maupun internasional .
 kita tengok misalnya ada
 Chicken Acvogato , Crunchy Chicken Black Pepper , Chicken Forestiere , Chicken Piccata Milanese ,
 Lasagna , Spaghetti Meatball , Penne Arrabiata , Grilled Chicken Mexican Sauce ,
 Grilled Lamb Honey Sauce , Stuffed Fish dll . 


 bicara harga memang relatif meski banyak yang mengatakan mahal , 
tetapi untuk atmosfer yang ada disini , rasanya kita akan sepakat bahwa itu sebanding karena disini
 benar benar " Makan Dengan Mata " ... !
untuk private party , wedding , formal meeting maupun ambience , Djati Lounge rasanya menyediakan apa
 yang kita butuhkan . kalau soal rasa itu juga relatif meskipun beberapa berkomentar sebagai 
" tak sebanding dengan harga " alias masih perlu ditingkatkan ,
 mungkin sebagai restaurant yang masih terbilang baru ,
 tak ada salahnya untuk terus berbenah meningkatkan kwalitas rasa dan layanan nya .



dikomplek yang sama , kita juga akan menemukan hotel yang berjuluk Hotel DJOGLO masih 
dengan konsep sama yaitu Serba Djati dengan gaya joglo Jawa yang khas
 dan sangat terbuka sehingga udara terasa
 begitu segar mengalir di paru paru dan dimulai dengan paviliun nya yang bertarif 150 - 250 USD/night . 


berada di Djati Lounge yang menghadap langsung di hijaunya padang golf yang luas dan lapang serta
 berudara bersih , serasa berada di planet lain karena Malang Raya sudah semakin dikepung 
gas gas beracun dari knalpot knalpot kendaraan yang maki  memadati jalanan .


 dan untuk sejenak mari  kita manjakan paru paru kita sambil " ngopi " dan  mendengarkan live - music yang
 dimulai pada jam 7 setiap malam .
 atau mungkin sambil menikmati Kambing Bakar Saus Madu  ?
naa bagi yang sedang berlibur di Malang , sebaiknya jangan sampai  melewatkan Djati Lounge !
( th ) 

 ( photos by : th , Djati Djoglo , December 2015 )
 01 . kokoh , menyangga pohon jati yang perkasa
02 . jalan masuk yang tersembunyi 
03 . " karpet hijau " sejauh mata memandang dari tempat duduk
04 . kolam dijalan masuk restaurant
05 . restaurant dilihat dari arah padang golf
06 . adem ... ayem ..
07 . lantai atas
08 . klasik .. dengan sentuhan modern ..
09 . akar jati mirip kura kura 
10 . sudut lain 
11 . area Djoglo Hotel disebelah Djati Djoglo
12 . lobby dalam suasana menjelang Tahun Baru 2015/ 16
13 . kolam menghadap padang golf
14 . pengawal padang golf ..
15 . cocok buat nge date ? ..
16 . menu - card 
17 . pisang goreng ala Djati Lounge
18 . punakawan yang sarat falsafah
19 . lagi lagi , jati      





















 .. " Tince , Mince , Dince di Reuni " ..

 " lho , iku sopo rek ? onok wong nggolek-i alamat ta ? " ... 
naa , reuni pada tanggal 21 Pebruari 2016 kemarin sedikit horeg dengan munculnya sebuah wajah baru yang 99% yang hadir merasa tidak kenal .
 adapun yang " merasa tidak dikenal " ini malah senyum2 sambil melihat berkeliling siapa tahu ada yang mengenal dirinya . lhooo , kalau sudah begini pasti banyak yang ber duga duga bahwa si
 " wajah baru tak dikenal " ini salah masuk rumah hehehe ...
 akhirnya nyonya rumah membuka tabir rahasia 
" e ... masuk masuk , silahkan , ayo kenalkan ini kakak kakak kelasmu ... " ... oooo ... ternyata si tamu
 " salah masuk " tadi adalah adik kelas empat tahun dibawah kita dan namanya
 adalah Tince , asli Manado dan sudah pasti tak ada yang kenal 
sebab ketika kami semua sudah lulus si Tince ini baru masuk di sekolah kami , naaa jelas tooo ??
 tapi kebekuan ternyata tak berlangsung lama , lha wong Manado terkenal dengan budayanya yang 
terbuka dan ramah jadi sebentar saja si Tince sudah " menguasai panggung " dengan
 lagu lagu Manado nya yang nge beat dan meramaikan suasana ! 
( sedikit informasi bahwa pada " Jaman Saya Dulu " , nama nama yang mengandung " ce " itu 
diasosiasikan sebagai nama nama yang ke Londo2an dan umumnya  berasal dari Manado  
yang terkenal dengan gadis2nya yang
 cantik , luwes bergaul , jago jago dansa dan pesta serta modern ,
 sangat kontras dengan gadis gadis Jawa yang umumnya " terpingit " dan culun , tapi itu duluuu ... )
 acara yang dimulai jam 10 pagi baru berakhir sekitar jam 16 sore , itupun " dipaksa untuk berhenti "
 sebab kalau menuruti kata hati barangkali bisa sampai malam lha wong bertemu 
dan berkumpul teman itu tak mengenal kata capek !
 sementara itu nyonya rumah nampaknya mencoba mengakomodir berbagai selera menu ,
 sebab diusia yang sudah " terancam kolesterol dll " ini memang sebaiknya 
mengurangi yang " lezat2 " hehehe ..
 maka siang itu ada Gado Gado , Bakso lengkap , dan Nasi Lalap Gurami
 dengan sambelnya yang yummyyyy ... 
" wis rek , salah siji ae , engkok awakmu stroke lho " hehehe  ...


guyonan2 yang berbau stroke dll menjadi hal biasa karena beberapa teman saat ini memang
 ada yang sedang dilanda stroke .
 dan selesai acara formil , masuk ke acara casual yang memang sudah ditunggu tunggu ..
 setumpuk buku berisi daftar dan lirik lagu menjadi rebutan , ya sudah ,
namanya saja reuni dari " Sisa2 Laskar Pajang "  maka  jangan heran kalau milihnya lagu berjam jam tapi 
yang dinyanyikan " ngglethek2 " seperti Hey Jude , 1st of May , Crazy sd Kopi Dangdut ! 
( maklum , kalau sudah kumpul2 konon tidak afdol kalau tidak njoget ,
 tapi karena saya kebagian jeprat jepret jadi saya tidak " berkewajiban " joget hehehe ... ) .
 tentu saja ada satu acara terpenting diatas semuanya tadi ,
 yaitu mendoakan teman teman yang sudah mendahului maupun yang sedang sakit ,
 sebab percaya tak percaya (  tetapi sebaiknya percaya ) bahwa sejak 
kegiatan reuni ini dimulai sekitar 5 tahun silam ,
 sudah ada sekitar 20 ( ! ) orang dari angkatan kami yang telah  mendahului menghadapNYA ..
 maka reuni saat ini sudah lebih " di intensive kan " menjadi dua bulan sekali " mumpung " sisa angkatan
 kami masih sekitar 40 an orang ( kalau dibuat setahun sekali " tidak nutut " hehehe ... ) ..
 sampai ketemu lagi nanti bulan April atau Mei , Insya Allah ! 
( th )


( photos by : th , Reuni , Sawojajar Malang , 21 February , 2016 )

01 . nyanyi borongan ..
02 . Nyong Java dan Nyong Ambon .. duet ..
03 . ha .. ha .. merdu nggak perlu , yang penting hepiii ..
04 . groufie opo selfie ..
05 . makan , makan ..













Sabtu, 20 Februari 2016









.. " ( makkk ... ) BLOOMS .... " ..

mencari nama untuk sesuatu usaha memang tidak mudah , apalagi nama untuk seorang anak . maka kalau ada cafe yang berjuluk BLOOMS , 
itupun pasti sudah dipertimbangkan matang oleh manajemennya untuk mantap 
hanya disebuah nama yang mudah diingat : " blums .. " ! 
artinya memang bisa ditafsirkan macam macam , 
yakni melambangkan mekarnya bunga bunga ataupun menyimbolkan sesuatu
yang indah dan sehat . pokoknya artinya " BAIK , INDAH dan SEHAT " ... 
( bagi yang belum puas silahkan mengubleg kamus ) . 
di Jawa sendiri orang sering meng ekspresikan sesuatu yang jatuh secara tiba tiba2 itu dengan
 " makkk blummms ... " , naaa silahkan menyilang tafsirkan 
sendiri semuanya , sebab Shakespeare juga bilang 
" apalah arti sebuah nama " ....
berlokasi di Jalan Raya Langsep 60 , Malang , Bistro dan Pastry yang satu ini memang
 bukan pemain baru dijagad kuliner . sekitar 2013 sudah ada ,
 tetapi wong nama blognya saja " Uklam Uklam Ndik Malang " maka kalau pas belum kearah Jalan Raya Langsep ya berarti masih ngubleg didaerah lain hehehe ..
 daerah Raya Langsep termasuk salah satu tujuan wisata kuliner Malang yang 
lumayan diperhitungkan karena jumlah
cafe , restaurant , warung , kedai , bistro dll disitu cukup banyak .
 kedekatan dengan beberapa sekolah , kampus dan perkantoran juga menjadi salah satu pertimbangannya . naa , Blooms ini memang pas buat mereka yang ingin
 menikmati " santapan mata " dan bukan sekedar " santapan perut " . 
sajian dan tampilan menu yang berselera apik memang andalannya , jadi jangan diharap bertemu tatanan menu ala kadarnya pokok kenyang , tetapi benar benar " dari mata turun ke hati e .. perut " ... !
 maka buat yang baru jadian atau mau nge date yang pertama kali , sepertinya sangat cocok sebab di Blooms bukan untuk yang " sudah lapar perut "
 tapi lebih untuk yang " sudah lapar rasa " , rasa keindahan , rasa kenyamanan . 

 atmosfernya terbagi atas 3 , yaitu teras , balkon dan dalam ruangan . 
pilihan suasana memang lumayan beragam mulai yang casual sampai formal .
dideretan pastry ada Belgian Waffle , Caramel Cheese Cake , Chocolate Lava , 
dan bermacam Cup Cakes lainnya . buat yang ingin bersantap sedikit berat ada misalnya Chicken Wings , England Chicken , Roasted Half Chicken , Tortila Wrap , Steak dll .
pokoknya Blooms menyediakan citarasa kuliner berbagai negara dengan sentuhan yang elegan sebut saja 
misalnya dari  Thailand , Korea , England , Belgia , China , Itali , dll .
 ada lagi yang unik di Blooms yaitu kita bisa menyaksikan dari dekat bagaimana chef menyiapkan dessert
 terutama buat yang hobi selfie atau fotografi .
 naa , daripada hanya membayangkan bagaimana rasa Itali , Belgia , England dll atau yang sekedar ingin bernostalgi karena pernah berdiam di negara negara tadi , 
 buruan aja ke Blooms supaya tidak penasaran ... yukkk .....
( th )


( photos by : th , BLOOMS , Raya Langsep 60 , Malang , 02. 02 . 16 )

01 . malam hari
02 . hot chocolate
03 . atmosfer ( 01 )
04 . atmosfer ( 02 )
05 . dessert , menuang coklat ..
06 . mau coba spring chicken ?
07 . fried chicken waffle .... yummyyy !!
08 . menu menu 













 

Senin, 15 Februari 2016








.. " Mt . Bromo In Canvas " ..

kecantikan kawasan Bromo Tengger Semeru sudah menginspirasi jutaan orang terutama seniman untuk 
membuat karya karya mereka yang mengekspresikan sudut sudut BTS dari tangkapan mata batin nya .
 tak terkecuali saya , meskipun saya bukan seniman .
kali ini saya tidak memakai media cat minyak atau air , juga bukan kain kanvas ,
 tetapi hanya sekedar " permainan editing " yang menurut saya
 cukup mampu mewakili Rasa .
semoga .
( th )
( photos / editing by : th , Mt . Bromo , 02 . 02 . 16 )
 01 . sand - sea ( 01 )
02 . the betautiful smoke ( 01 )
03 . the beautiful smoke ( 02 )
04 . Batok Mt .
05 . " bridge over trouble water " 
06 . the tree 
 07 . sand sea ( 02 )

  pesan kecil buat anak2ku ,
dalam perjalanan2 kemanapun kaki kalian melangkah ,
 ia bukan sekedar berjalan dari satu ke lain tempat melainkan sebuah
 perjalanan mata batin dalam menelusuri lorong lorong spiritual yang akan
memperkaya khasanah batiniah serta mempertajam
 kepekaan pada sesama karena
 IA menciptakan segala sesuatu Bukan Tanpa Makna .
semoga .
( mama )