seorang teman( jauh ) pernah mengkritik
saya begini : " waduh .. sekarang gaya makannya
seperti orang Amerika saja , sok banget .. " ..
saya yang dikritik malah bingung ,
gaya yang mana ya yang dimaksud ?
akhir akhir ini dia sering memergoki saya seperti
kelinci alias lebih banyak makan
sayur mayur dan buah katimbang nasi seperti
layaknya perut Jawa !
oalaaa .. itu to " gaya Amerika ? " hihihi ..
adapun mengapa saya makin banyak meninggalkan
nasi walaupun tiap hari ya masih ketemu nasi
meski dalam jumlah yang tak seperti dulu
dan kadang hanya sekali ,
itu pasti ya punya alasan yang sungguh tidak
di cari cari . pertama sudah tentu karena usia ,
lha wong saya bukan lagi remaja yang bisa
ngremus apa apa seenaknya seperti dulu .
tidak apa apa menjadi apa apa , contoh
masakan yang bersantan atau yang ber lemak lemak
itu dimasa muda tidak perlu mikir.
maka saat ini santan harus dibatasi kalau
tidak ingin peredaran darah bermasalah .
kedua , nasi yang konon kandungan karbo nya
lumayan tinggi itu sebetulnya bisa digantikan
dengan lainnya yang juga cukup
mengenyangkan tapi tidak membuat gemuk
akibat gula yang ada disitu .
bukan itu sebab sekalipun langsing ya sudah tidak
ada yang melirik lagi hehehe ..
bukan langsing tetapi punya berat badan
yang tidak mengganggu aktivitas .
bayangin kalau
diusia saya ini gendut , padahal apa apa masih
harus saya kerjakan sendiri alias tidak pakai PRT ,
apakah tidak membebani ?
( nyapu , ngepel , masak , cuci cuci , belanja , dll ) .
berbagai vitamin harus diperbanyak dan saya
cenderung mengkonsumsinya lewat
sayur dan buah secara langsung .
kelor misalnya , saya petik dari halaman sendiri
dan gelar Miracle Tree dari WHO untuk kelor ini
memang bukan tidak beralasan .
3x yang terkandung di Pisang ,
4 x yang terkandung di susu ,
3x yang terkandung di wortel dll ,
apakah saya harus membeli pil pil vitamin yang
belum tentu khasiatnya sedahsyat kalau saya
meneguk rebusan kelor atau membuatnya
sebagai kuah makan siang yang segar ?
juga bagus untuk kulit dan lain lain yang
bagi wanita itu penting sebab terlihat segar dan
terawat diusia senja adalah penting
( mosok usia senja sudah harus bau minyak
kayu putih dan tampilan " klombrot " karena
merasa tidak perlu lagi menarik sapi ?
saya punya prinsip beda bahwa makin sepuh
harus makin merawat diri karena
kebersihan , kerapihan dan kesehatan itu perlu ! )
melalap sayur dan buah ,
jangan buru2 mengira ke bule bulean
( walaupun ayah kandung anak anak saya
memang bule dan saya belasan tahun hidup
dinegaranya bule , tapi bukan karena ini
saya suka melalap sayur dan buah ) .
di tanah air bukankah kita juga mengenal yang
namanya " lalapan " yang biasanya
menemani tempe penyet , lele atau ayam goreng
atau bakar atau penyet dll ? atau juga pecel yang notabene juga sejenis salad atau gado gado ?
bukankah disitu juga ada kobis, timun,
kecambah , bayam, tomat ,
kentang dll ?
lha kalau saya melalap sayur dan buah itu
biasanya diberi yang namanya salad - dressing .
salad dressing ini bisa beli atau juga
bikin sendiri, tergantung selera .
saya biasanya cukup membuat sendiri dan
yang paling simpel cuma minyak Oliv ,
sedikit garam , mrica halus , garam dan
beberapa rempah lain kalau ada ,
kalau tidak ada ya tidak masalah kok !
bahkan tanpa apa apapun malah lebih bagus ,
jadi langsung saja " kremas kremus " hehehe ..
mengenai Gaya Makan ini yaitu :
" Marilah Membuka Diri Kepada
Segala Budaya ( ya bahasa , ya adat ,
ya mamin , ya semuanya )
untuk memperkaya wawasan ,
dan kita hadapi dengan filter diri untuk memilah
mana yang positif
sebagai inspirasi atau teladan,
dan mana yang buruk
untuk cermin dan kita tidak tiru
atau kita tinggalkan " .
Sebagaimana taman dengan aneka tanaman
dan warna , bukankah indah ketika itu dipandang ,
tugas kita hanya membedakan
mana yang beracun dan tidak sehat untuk kita
dan mana yang bermanfaat .
sungguh saya tidak keberatan ,
meskipun saya sendiri tidak tahu
orang Amerika itu seperti apa pola makannya ,
kecuali kalau ada yang bertanya
" orang Vienna itu bagaimana
pola makannya " karena 13 tahun
memang bukan waktu yang pendek ...
selamat " kremas kremus "
menjadi kelinci yaa ..
keterangan foto :
01. markisah untuk sirup buatan sendiri
02 . daun kelor , sedang direbus untuk
minuman dan sayur bening
yang segar ..
03 . tanpa atau dengan dressing , sama sehatnya
04 . perbanyak sayuran dan buah
05 . markisah , self made syrup
06 . gosong , tapi untuk teman salad okay saja
07 . Oliv Oil , salah satu teman salad
08 . buah naga , masuk disalad sangat segar
09 . kalau tak sempet bikin sendiri ,
dressing bisa dibeli sasetan
10 . pohon kelor
11 . yang ini termasuk salad komplit
12 . sertakan selalu sayuran !
13 . jadilah " kelinci " !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar