Senin, 07 Mei 2018




.. " Between North and South " ..
mendapat pertanyaan sederhana tapi jawabannya tidak
 mudah adalah ketika saya diminta saran antara
 dua pilihan yang sama sama sulit menurut si penanya . 
kerabat ini kebetulan pria .
 kegagalan dalam rumah tangganya yang pertama , 
membuatnya super duper hati hati untuk membangun yang
 kedua kali . tetapi siapakah yang lebih bersalah pada
 kegagalan pertamanya ? saya mendapat jawaban bijak bahwa
 " masing masing berkontribusi kesalahan " . 
saya setuju . ya sudah , itu sudah lewat apapun alasan mereka .
 saat ini masalahnya ia terbelah antara dua hati yang
 menurutnya sama sama punya kelebihan kekurangan , 
dan ia sebenarnya siap menerima plus minusnya .
tetapi yang mana ?
 secara becanda saya katakan pada nya :
" mengapa tidak kamu ambil keduanya selama kamu
 mampu berlaku adil ? " .

tiba2 saya " digablog " dan dengan sedikit memerah wajahnya
 ia berkata " maunya sih gitu hahaha .. ah nggak mbak ,
kasihan nanti . aku harus memilih satu saja ,
 lagipula aku nggak berkemampuan secara
 mental & materiil untuk itu " ...
 maka saya dengan naif memintanya mengambil selembar kertas
 dan spidol untuk orat oret . lembaran kertas itu kami bagi
 dengan garis lurus ditengahnya .
 sebelah kiri ditulis nama cewek A dan sebelahnya cewek B . 
masing2 kolom masih dibagi lagi dengan garis lurus ditengahnya
 untuk kolom (+) dan ( - ) dan ada angka 1 - 10 ditengah tengah 
kertas sebelah atas . lalu ditepi kertas paling kiri ,
diberi nomor 1-15 kearah bawah dan dimasing masing nomor
 itu diberi keterangan sbb :
01 . ibadah ... ( beri nilai dalam skala 1 - 10 ) untuk A dan B
02 . status .... ( lajang , janda , janda cerai mati dll ) ... sda ... 
03 . anak ... sda ...
04 . fisik ..... sda 
05 . latar belakang keluarga .... sda 
06 . latar belakang pendidikan ... sda 
07. latar belakang ekonomi / status / penghasilan ..... sda ...
08 . pergaulan ( organisasi , komunitas dll ) ... sda ..
09 . sense of humor ... sda ... dst dst .
" buatlah sepanjang dan sebanyak mungkin hal hal yang ingin
 kamu gali hingga detil dan jujurlah dalam memberi 
angka angka karena engkau membutuhkan kejujuranmu itu " , 
ini pesan saya pada kerabat pria itu . 
diluar dugaan , kerabat ini " manut " dan bahkan membutuhkan
 lembar kedua sebab lembar pertama hanya bisa 
menampung 30 nomor !! melihat detilnya , 
saya merasa senang karena banyak hal yang tidak saya duga
 tertulis disana misalnya :
" perhatian pada orang tua " , " perhatian pada binatang " dll . 
diakhir bincang panjang lebar kami , 
saya berkomentar :
" ketika angka angka itu nanti dijumlahkan dan kamu 
mendapatkan angka yang lebih tinggi dari salah satunya , 
jangan se kali kali kamu ragukan ,
 sebab kalau kamu sendiri meragukannya ,
 maka seluruh " angket " ini akan sia sia .. ! " .
tidak lupa saya juga berpesan bahwa angket hanyalah 
sebuah alat , dan jangan dilupakan untuk mohon 
kemantapan hati kepadaNya ,
 karena yang dipilih bukan pisang goreng melainkan 
Calon Pasangan Hidup yang akan mendampingi 
sepanjang hayat , dan hanya DIA Yang Maha Tahu 
Siapa Siapa Yang Terbaik Bagi Masing2 HambaNYA... ! 
saat saya menulis ini , mungkin angket itu sudah diselesaikannya .
 tentu sayapun penasaran dengan hasilnya .
 tetapi akankah saya menelpon menanyakannya atau
menunggu saja hingga saya yang mendapat telponnya ? 
saya tahu betapa rumitnya masalah hati , 
yang tidak dapat dihitung matematis dan logis .
 tetapi setidaknya " angket " tadi semoga sedikit membantunya
 untuk melihat perbandingan keduanya yang kalau saja
 tidak secara detil di" jlentrehkan " akan cukup sulit .
 tiba tiba terlintas sesuatu yang lucu dalam pikiran saya : 
" andai saja keduanya ada dalam 
1 tubuh , 1 orang , 1 jiwa , betapa sempurnanya " .
 tetapi kemudian saya bantah dengan sendirinya :
" sungguh manusia tidak ada yang sempurna ,
 dan hakekat sebuah pasangan adalah saling melengkapi
 meski berada dalam dua tubuh yang terpisah ,
 tubuh lelaki dan perempuan ,
yang demikian ini memang rencanaNYA karena
 hanya DIA Pemilik Kesempurnaan " ...
( Titiek Hariati , Mei 2018 )
( gambar2 diambil dari google ) 







 

Tidak ada komentar: