tidak jauh bahkan jalan kakipun hanya berjarak
sekitar 500 meter dari Coban Jahe di Jabung ,
Pakis , arah Tumpang ,
ada tujuan wisata baru , Telaga Sari Garden !
sesuai namanya , disebuah lahan yang luas yang
berdampingan dengan sebuah telaga dan sungai
plus panorama yang cantik , itu disulap
menjadi taman cantik dengan kolam renang .
disamping kolam renang ada area " KECEHAN "
alias tempat untuk makan sambil kaki
berendam dalam air .
tertarik dengan gambar gambar
di IG yang memperlihatkan adanya " warung "
didalam sungai sehingga sensasi nya pasti keren
karena aliran sungainya dikaki akan
memberikan getar rasa tersendiri !
tetapi eee... saya harus kecewa karena sajian keren
itu sudah ditiadakan mempertimbangkan keselamatan pengunjung terutama anak anak dimana
disaat cuaca hujan aliran sungai menderas .
akhirnya saat ini yang ada tinggal makan sambil
berendam kaki di " sungai buatan " yakni
ditepi kolam renang !
hanya berkeliling seputar kebun dengan patung patung
yang menarik itu . ada patung ular raksasa
seperti dalam hikayat Manik Angkeran , juga ada
Kuda Sembrani atau itu adalah Unicorn ?
( meski saya agak ragu ragu karena ada isu bahwa
Unicorn telah menjadi lambang LGBT yang
bagi saya " merusak image " Unicorn yang
selama ini menjadi simbol keberhasilan &
kesejahteraan/ kemakmuran ) .
juga ada patung Naga dan Jerapah dll yang pastinya
anak anak akan menyukainya .
dan sayapun berencana makan siang diluar saja .
puas berkeliling saya berjalan kearah Coban Jahe .
ee.. baru berjalan sekitar 200 meter dari pintu keluar ,
saya menemu sebuah warung penjual
Bakso Pahlawan , Bakso Tulang Iga !
( dinamai Bakso Pahlawan sebab disisi warung
ternyata ada Makam Pahlawan dari para
pejuang lokal yang gugur dalam
perang kemerdekaan ! ada sekitar 20 makam
para pahlawan disitu , memperlihatkan tingginya
jiwa patriotisme penduduk didesa itu )
dalam kesejukan dan keindahan panorama disitu
dan surprise bahwa baksinya memang yummyyy ... !!
( bahkan saya pun akkhirnya masih mbungkus
bakso untuk makan dirumah hehehe ... ) .
istirahat sejam lebih , rencana ke Coban Jahe saya
batalkan karena sebetulnya saya sudah pernah
dua kali kesana dan kata si penjual bakso saat ini
tak ada penjual maminnya karena pengunjung
makin sepi ..( meskipun bukan karena alasan
itu saya membatalkan kesana hehehe .. ) .
saat ini Tumpang sudah punya beberapa spot
menarik seperti Lembah Tumpang , Cafe Gangsar
disamping Candi dan beberapa coban !
penasaran ? yukkkk ..
( Writing & Photos : Titiek Hariati , 09.05.23 )
keterangan foto :
01 . bersama sang legenda ..
02 . cantiknya alam Jabung
***
03 . view dari atas
04 . telaga sari
***
05 . mitos ?
06 . folklore ..
07 . unicorn .. jangan " diselewengkan "
imej nya !
***
08 . kebun bibit
09 . kolam renang dan kecehan
10 . gerbang masuk/ keluar
***
11 . lesehan yang adem ayem ..
12 . bakso hangat disejuknya alam ..
***
13 . bakso tulang iga , yummyyy ... !
14 . cantiknya Jabung ..
***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar